Pertandingan kualifikasi Piala Dunia Argentina melawan Chili diselamatkan oleh Lionel Messi dengan tendangan penalti
7LiveSports – Kemenangan diperolah Argentina dengan pinalti pada hari Kamis (23 Maret 2017) lalu
Gol yang dicetak oleh Lionel Messi dari tendangan penalti di babak pertama mengangkat posisi Argentina terhadap Chili. Kualitas pertandingan kualifikasi ini dianggap rendah kualitas dikarenakan kondisi stadion yang kurang mumpuni. Meski begitu, kekuatan Argentina tidak dapat dibendung.
Angel Di Maria dijatuhkan di dalam kotak penalti oleh Jose Fuenzalida, sehingga tendangan penalti dihadiahkan kepada Argentina. Messi dapat mengeksekusinya dengan baik.
Mencari posisi imbang, Chili terus menerus mencoba kesempatan menyerang dengan meningkatkan posesi bola. Namun apa boleh dikata, backline Argentina sulit untuk dijatuhkan.
Chili sempat mendapat dua tendangan bebas yang dekat dengan area penalti. Sayangnya, kedua tendangan yang dilakukan oleh Sanchez tersebut tidak membuahkan hasil.
Hasil skor akhir pertandingan 1-0 menempatkan Argentina pada posisi ketiga klasemen kualifikasi sementara di wilayah Amerika Selatan. Sedangkan Chili menempati posisi ke-enam.