Rekor Assist Premier League Dipecahkan Cesc Fabregas

7LiveSports – Mantan pemain tengah Arsenal dan Barcelona ini membuat 10 assist dalam musim 2016-17, pencapaian yang belum pernah seorang pun bisa.

Cesc Fabregas memecahkan rekor Premier League dengan assist-nya pada pertandingan Middlesbrough kemarin.

Pemain asal Spanyol ini membuat operan pantul ke Nemanja Matic dan membuahkan skor di babak kedua. Pasukan Antonio Conte menambahkan gol ketiganya dan menutup kemenangan 3-0 di Stamford Bridge.

Gol dari Matic tersebut membuat Fabregas mencapai titik dimana belum pernah ada yang mencatatkannya di liga paling tinggi Inggris itu. Ini pun masih bisa bertambah jika dia memanfaatkan momen di pertandingan berikutnya untuk membuat assist.

Memang ini barulah ke 11 kalinya dia bermain sebagai starter di Premier, namun sepertinya dia telah menemukan cara membuat pengaruh besar untuk Chelsea. Tidak peduli dia bermain sebagai starter atau datang dari bangku cadangan.

Chelsea menjadi lebih dekat kepada gelar juara dan mengangkat piala.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here