Setelah menang 5-0 atas Chapecoense, Ernesto Valverde belum tanggapi siapa pemain pengganti Neymar yang akan direkrut Barcelona.

7LiveSports

Pasukan Valverde dengan mudahnya menorehkan kemenangan 5-0 pada laga tadi malam, hanya beberapa hari setelah Neymar fix jadi pemain Paris Saint-Germain.

Pelatih baru Barca tersebut ingin mengakhiri perbincangan mengenai Neymar, namun dia masih belum bisa memberi jawaban siapa yang akan menggantikan sang bintang Brazil.

“Dia telah menjadi pemain Barca yang hebat, namun dia sudah tidak tidak di sini lagi dan kita harus melihat ke depan,” ujar Valverde.

“Saya tidak tertarik melihat ke belakang. Kami harus fokus pada pemain yang kami punya dan menyelesaikan masalah yang dapat muncul untuk memenangkan pertandingan.

“Saat ini, saya punya beberapa pemain dalam tim yang akan memberikan performa baik untuk saya. Kita akan lihat apa ada perkembangan. Kami tahu bahwa klub ini, sama seperti yang lain, bekerja sesuai bursa transfer. Saya fokus pada yang saya miliki, sisanya belum tau.”

Salah satu pemain yang ada saat ini untuk Barcelona adalah Gerard Deulofeu.

Sang pemain berusia 23 tahun, yang baru kembali dari Everton di libur musim ini melalui pembelian balik, telah mencetak gol dan memberi 2 assist dalam 45 menit waktu bermainnya melawan Chapecoense.

Valverde yakin bahwa Deulofeu, meski dikatakan belum fit sepenuhnya, dapat menjadi pemain berharga bagi tim.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here